MOTIVASI
Stimulus>respons>konsekuensi>respon masa mendatang
Mottivasi
merupakan sesuatu yang mendorong seseorang bertindak atau berpilaku tertentu.
Motivasi merupakan hal penting dalam mendorong prestasi kerja,prestasi kerja
seseorang juga tegantung pada faktor lain yaitu kemampuan (ability) dan
persepsi peranan (role perception)
A. BEBERAPA PENDEKATAN MENGENAI MOTIVASI
1.
Pendekatan tradisional
Menurut
pendekatan ini motivasi seseorang didorong oleh keinginan nya untuk memperoleh
gaji.
2.
Pendekatan hubungan manusiawi (human
relation)
Pendekatan
ini mengatakan bahwa motivasi seseorang di dorong oleh keinginan nya untuk
berinteraksi dengan orang lain.
3.
Pendekatan human resource management
Pendekatan
ini mengatakan kepentingan karyawan harus diperhitungkan.
B. Teori isi motivasi
Dan
adapun teori motivasi terdiri dari beberapa teori;
a.
Teori motivasi maslow
Menurut
teori ini kebutuhan seseorang disusun secara hirarkis sebagai berikut
Berikut
ini penjelasan kebutuhan kebutuhan tersebut;
Aktualisasi ; kebutuhan
untuk berkembang, kebutuhan untuk mewujudkan potensi diri.
Pengakuan ; kebutuhan
di hormati orang lain, kebutuhan mampu menyelesaikan pekerjaan, kebutuhan self-esteem
lainya
Keamanan ; kebutuhan
akan keamanan, dan bebas dari ketakutan akan ancaman
Fisologis ; kebutuhan
akan udara, makan, minum, tempat tinggal, dan seks.
b. Teori motivasi Alderfer (ERG)
Menurut
dia dorongan motivasi timbul dari tiga macam kebutuhan yang disebut sebagai
ERG, yaitu existence (E), relatedness (R), dan growth (G).
c. Teori motivasi David McClelland
Menurut
teori ini ada tiga kebutuhan dasar yang memotivasi manusia yaitu :
1. Kebutuhan
akan kekuasaan (need for power atau n-pow)
2. Kebutuhan
akan afiliasi (need for affiliasion atau n-aff)
3. Kebutuhan
akan prestasi (need for achievemen atau n-ach)
McClelland
berkesimpulan bahwa orang yang mempunyai n-ach yang tinggi akan memiliki
motivasi yang tinggi dalam lingkungan yang kompetitif.
d. Teori motivasi Herzberg
Herzberg berkesimpulan
ada dua faktor yang menentukan motovasi seseorang yaitu :
- faktor pendorong
motivasi (satisfiers)
- faktor hygiene
(dissatisfiers)
A.
Teori proses (process teori)
Teori
proses ini dalam motivasi berusaha menjelaskan bagaimana dan tujuan apa yang
membuat seseorang berperilaku tertentu. Menurut teori ini motivasi timbul
karena adanya kebutuhan (need), kemudian ada harapan (expechtancy) terhadap
kemungkinan memperoleh balasan (reward) yang dapat digunakan untuk memenuhi
kebutuhan tersebut. Valence atau kekuatan keinginan seseorang terhadap reward
(balasan) juga akan menentukan seberapa besar motivasi seseorang.
Porter yang menjelaskan
teori pengharapan motivasi lebih terperinci :
1. Teori
pengharapan vroom
Menurut
teori ini motivasi seseorang akan tergantung pada antisipasi hasil dari
tindakanya (dapat negatif atau positif) dikalikan dengan kekuatan pengharapan
orang tersebut bahwa hasil yang diperoleh akan sesuai yang dia
inginkan.Kemudian motivasi dirumuskan sebagai perkalian antara valenci dan
pengharapan.
Motivasi : valenci x expectancy
2. Modal
porter-lawrer
Model ini merupakan
pengembangan model pengharapan vroom.
3. Teori
motivasi keadilan (equitiy approach)
Teori ini mengatakan
bahwa motivasi, prestasi dan kepuasan kerja merupakan fungsi dari persepsi
keadilan yang dirasakan oleh karyawan terhadap balasan yang diterimanya.
4. Teori
penentuan tujuan (goal setting Theory)
Teori ini mengasumsikan
manusia sebagai individu yang berfikir yang berusaha mencapai tujuan tertentu.
B.
Teori Reinforcemen (reinforcemen theory)
Teori ini mencoba
menjelaskan peranan balasan dalam membentuk perilaku tertentu. Teori ini
mengatakan bahwa jika suatu perilaku akan diberi balasan yang menyenangkan
(rewarding), perilaku tersebut akan diulangi lagi dimasa mendatang.
Proses rainforcemen
dapat digambarkan sebagai berikut :
*materi ini tidak sepenuhnya benar/lengkap
Sumber:Doc. Pribadi
kak kalo content approach tuh ada ga yaa
ReplyDelete